Jangan Ambil Cicilan Motor Online Kalau Belum Tahu Ini

Ini Daftar Empat E-Commerce Bisa Beli Motor Pakai Aplikasi Kredit Online  Berbunga Rendah - Wartakotalive.com

Ambil cicilan motor online, emangnya bisa?

Umumnya, kredit kendaraan lebih dikenal dengan cara kredit yang konvensional melalui perusahaan leasing. Tapi sekarang, karena sudah banyak sekali opsi kredit, khususnya yang berbasis online, ambil cicilan motor secara online sudah bisa dilakukan. 

Kalau ambil cicilan motor di leasing, biasanya, pilihan tenor yang tersedia bisa cukup panjang, mulai dari 2 tahun sampai 3 tahun. Ditambah, ada serangkaian proses pengajuan cicilan dan verifikasi data yang harus dilakukan. Ditambah dengan survei lapangan. 

Sementara di online, mekanisme pengajuan cicilan akan berbeda dengan di leasing. Selain itu, cicilan juga akan bergantung dengan aplikasi atau layanan kredit apa yang kamu gunakan. 

Maka dari itu, kalau kamu punya rencana untuk coba ambil kredit motor online, sebaiknya ketahui dulu 4 hal ini sebagai bahan pertimbangan: 

 

Belum banyak aplikasi kredit online yang limitnya besar untuk cicilan motor

Ada dua tipe motor yang bisa dibeli dengan kredit online: sepeda motor listrik dan sepeda motor konvensional. 

Tentunya, kedua tipe motor ini punya spesifikasi dan penggunaan yang berbeda. Plus, harganya juga berbeda cukup jauh di mana sepeda motor listrik ada di kisaran mulai Rp 8 jutaan, sedangkan sepeda motor konvensional di atas Rp 18 jutaan. 

Untuk bisa mencicil motor dengan kisaran harga tersebut, tentunya kamu harus punya limit kredit yang mencukupi. Sayangnya, untuk saat ini, belum banyak aplikasi kredit online yang bisa memberikan limit besar seperti halnya leasing

Alhasil, kalau mau ambil cicilan motor online, kamu perlu memilih aplikasi kredit yang tepat. 

Salah satu opsinya ada Kredivo yang limit kreditnya bisa sampai Rp 50 juta untuk akun tipe Premium.

Walau begitu, nggak ada jaminan kalau daftar akun Premium kamu bisa langsung daftar limit sampai di angka Rp 50 juta. Setidaknya, memilih akun Premium bisa membantu kamu mendapatkan limit yang lebih besar di Kredivo. 

Selain itu, kamu juga perlu memenuhi 3 syarat ini sebelum bisa daftar akun Kredivo: 

  1. Berusia 18 – 60 tahun. 
  2. Sudah bekerja dan punya penghasilan minimal sebesar Rp 3 juta per bulan. 
  3. Berdomisili di wilayah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, Palembang, Medan, Bali, Yogyakarta, Solo, Makassar, Malang, Sukabumi, Cirebon, Balikpapan, Batam, Purwakarta, Padang, Pekanbaru, Manado, Samarinda, Kediri, Tasikmalaya, Tegal, Lampung, Banjarmasin, Pontianak, Cilegon, Malang, Bontang, Tanjung Pinang, Metro, Dumai, Gowa, Maros, Banyuasin, dan Deli Serdang.

 

Daftar e-commerce yang menjual sepeda motor

Selain pilihan kredit onlinenya yang belum banyak, merchant yang menjual sepeda motor listrik dan sepeda motor konvensional juga masih terbatas jumlahnya. Saat ini, ada Tokopedia dan Blibli, dua opsi e-commerce yang menjual sepeda motor listrik dan sepeda motor konvensional. 

Di Tokopedia dan Blibli, berbagai tipe dan merek sepeda motor bisa kamu temukan dengan mudah.

Mulai dari Honda, Yamaha, hingga merek sepeda motor listrik seperti Viar Uwinfly, dan masih banyak lagi. Sejauh ini, Blibli punya tipe dan variasi sepeda motor yang lebih lengkap dibandingkan Tokopedia. 

Kalau tertarik ambil cicilan motor online, Blibli bisa menjadi pilihan e-commerce yang tepat. Blibli juga sudah memiliki opsi cicilan online dan bekerja sama dengan Kredivo sebagai penyedia atau aplikasi paylater. 

Alhasil, kalau kamu sudah menjadi pengguna Kredivo dan punya limit yang cukup, maka transaksi cicilan motor bisa dilakukan di Blibli secara langsung. 

 

Jumlah limit, tenor, dan suku bunga cicilan

Hal ketiga yang perlu diketahui di awal sebelum ambil cicilan motor online adalah limit kredit, tenor, dan juga suku bunga cicilannya. 

Tanpa limit yang cukup, otomatis cicilan motor nggak bisa diambil. Selain itu, kamu juga perlu tahu kalau setiap layanan kredit online memiliki opsi tenor yang terbatas. Kredivo misalnya, opsi cicilannya maksimal hanya sampai 12 bulan, sementara suku bunganya adalah 2.6% per bulan. 

Dengan tenor yang terbatas, ini berarti, cicilan motor per bulan yang harus kamu bayarkan akan lebih besar dibandingkan dengan kredit motor di leasing yang tenor angsurannya bisa 2 – 3 tahun. 

Kamu juga perlu memastikan, berapa besaran suku bunga cicilan yang diambil supaya bisa menyesuaikan dengan budget atau kemampuan setiap bulan untuk membayar cicilannya. 

 

Mekanisme pengajuan cicilan motor di online

Pada dasarnya, proses pengajuan cicilan motor di online, misalnya di Blibli, nggak sepanjang proses pengajuan motor via leasing.

Selama kamu sudah punya limit yang cukup, maka transaksi bisa dilakukan seperti belanja online pada umumnya. Masukkan motor pilihanmu ke keranjang, checkout, dan pilih opsi cicilan tanpa kartu kredit di halaman pembayaran. 

Maka dari itu, penting untuk memastikan kalau limit kredit yag kamu punya lebih besar dari harga motor yang kamu pilih supaya transaksi bisa diproses. Kalau enggak cukup, alhasil, transaksi tidak bisa dilakukan. 

Keempat hal ini penting untuk diketahui dan dijadikan bahan pertimbangan sebelum kamu ambil cicilan motor online.

Dengan begitu, kamu bisa menghitung ulang apakah simulasi cicilan motor online nantinya sesuai dengan budget dan kemampuan keuanganmu? Plus, membandingkan lebih untung mana kalau ambil cicilan motor via leasing plus via online.